Kurang afdol rasanya kalau travelling tapi belum ootd ya! Sebelum berangkat ke Macau, aku udah menimbang-nimbang nih, bagaimana cuaca di tempat tujuan, suhunya berapa, lingkungannya bagaimana dan pakaian apa yang bisa aku pakai selama di sana. Kebetulan ibu Ningsih (PR Manager MGTO) sebelumnya sudah menginfokan kalau suhu udara di Macau sekitar 22 derajat atau kalau hujan bisa mencapai 15 derajat dan agak windy dan foggy gitu. Alhamdulillah, sampai di Macau udaranya terik dan walaupun agak dingin di malam hari, bisa ditolerir lah dinginnya.
Nah, di hari pertama karena belum dingin-dingin amat, aku pakai top yang slouchy berbahan semacam satin tapi lebih tebal. Jadi walaupun sebenarnya top ini kelihatan santai, tapi kesan rapihnya tetep dapet. Biar keliatan lebih casual, aku paduin dengan celana jeans dan jilbab paris warna coklat. Oiya, seperti trip yang lalu lalu, aku berusaha pakai jilbab yang ga ribet dan wudhu-able. Jadi kalau kepepet solat dimana-mana, lebih praktis. is that true?
Natasha paris shawl | RA by Restu Anggraini Bonie Shirt | Levis Jeans | Kokopelli Heels | Zara Bag