January 28, 2016

Ups! I've Lost my Blog Followers

Sejujurnya sampai beberapa menit yang lalu belum ada kepikiran buat update blog. Tapi melihat pergerakan followers yang tadinya mencapai 2000-an tiba-tiba turun drastis ke angka 1800 an jadi bikin syokkk! haha

Gakk, aku gak gila followers. Tapi followers ini buat aku jadi salah satu pemacu atau cambuk buat terus meng-update blog ini karena dengan teman-teman rela memfollow blog ini berarti teman-teman menyediakan waktu untuk mampir ke blog ini at least 1-2 menit (tapi jangan 1-2 menit juga sih yaa.. hehe semoga betah lama-lama di blog ini). Oleh karena itu, masa orang sudah dengan sudi dan rela dan ikhlas untuk follow, aku jadi gak update apa-apa huhuhu...ya kan ya kan? doakan aku ya semoga ga mager-mageran dan terus update blog indang..

Well,

As far as I know selama aku terjun di dunia media sosial, ada beberapa hal yang membuat followers suatu akun sosmed berkurang, antara lain; Tidak ada aktivasi/ konten tidak update dan followers yang ada di sosmed tersebut adalah followers palsu. Followers palsu adalah followers yang dibeli a.k.a berbayar. Salah satu karakteristiknya adalah kalau kita perhatikan followers nya terdiri dari akun akun tak bertuan. Jadi, kalau mau punya followers yang banyak dalam waktu yang singkat, gampang.. tinggal beli aja di jasa followers. Beli Rp 50.000 bisa dapet ribuan followers. Seru kaan? Tapi, apalah gunanya followers banyak kalau isinya gak organik. Sendu.... That's why, teman-teman yang aktif di sosmed berlomba-lomba untuk memberikan postingan yang bermanfaat. Entah dengan kontennya yang menarik atau dari tone warna yang stabil kalau kita suka upload hasil jepretan foto kita di Instagram.

Facebook beberapa bulan yang lalu mulai tegas dengan adanya akun akun palsu dan akun-akun yang tidak aktif. Jadi, kalau akun gak aktif atau lama gak update atau kontennya gak ada, biasanya facebook secara otomatis akan mem-block akun tersebut. Fenomena ini aku lihat ketika aku pernah menghandle salah satu page sebuah perusahaan, dimana ketika pertama kali aku handle, fanpage ini memiliki likes sejumlah 30 ribu sekian. Logikanya, kalau kita memasukkan konten yang menarik dan menyesuaikan dengan target market perusahaan, harusnya like bertambah dong. Indeed, Alhamdulillah memang likesnya bertambah. Tapi bertambahnya likes ini juga diiringi dengan berkurangnya likes. Nah loh? Sehingga kalau dibuat grafiknya, tidak ada kenaikan.

Yang lebih megejutkannya lagi dalam beberapa hari, dilalah likesnya turun drastis. Padahal konten stabil, aktivasi ada, respon/engagament ada walaupun menurutku tidak sebanding dengan banyaknya jumlah likes. Ternyata, Facebook sedang membersihkan akun-akun tak bertuan yang ada di semua fanpage user. Diusut-usut ternyata si pemegang fanpage petama kali ini membeli likes agar likesnya terlihat banyakkk.. dang! syedih.. Pengalaman tersebut jadi pelajaran banget buat aku bagaimana mendapatkan followers/ likes yang organik. Sedikit gak apa, yang penting kualitasnya... 

Kembali lagi ke followers blogspot.

Google Support


Dari hasil investigasi, tanya ke support nya blogspot dan baca forum google, ternyata pertanyaan ku seputar berkurangnya angka followers disebabkan oleh, Google (dalam hal ini blogspot) menghapus semua non-Google Account Followers. Jadi yang sebelumnya follow blog menggunakan twitter, yahoo, orkut, Open ID dan sebagainya akan terhapus yang mengakibatkan berkurangnya followers di blogspot. 

Mungkin beberapa teman-teman pernah tahu sistem follow menggunakan twitter, yahoo dsb ini. Terutama blogger yang sudah berkecimpung di dunia blog sebelum tahun 2011. Huhu cedih.. seperti kehilangan temen rasanya..

Tapi anyway, di ksempatan ini juga aku mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya untuk teman-teman pembaca yang sudah sudi mampir ke http://www.pupututami.com (sebelumnya pupututami.blogspot.com). Tanpa pembaca, saya mah hapaaa... hanya butiran debu. hiks. Tapiii.. sekali lagi mohon maaf lahir bathin kalau teman-teman ada yang ketemu aku di dunia nyata tapi akunya melengos. Sungguh aku tak tahu kenapa stelan mukaku kayak gitu hahahaha. Even aku ngerasanya udah senyum maksimal, masih aja dikira jutek hehhe. Sampe bos ku bilang "Put, kenapa ya kalo gue liat muka lo takut aja gitu bawaannya -___-" nah nah.. hahah maap, ampun, punten. untung dah ada abang yang bisa liat muka ku dari sisi yang tidak seseram yang dibayankan bos ku #ea hahaha. 

Jadi teman-teman, terima kasih sekali lagi sudah mampir dan bersedia baca Puput Utami's blog. Mampir aja udah seneng, apalagi follow.. huhuu. Bagi teman-tema yang berkenan follow  blog aku, monggo di add button "Join This Site", atau ada yang mau follow via email, monggo.. atau ada yang mau subscribe juga monggo. Hihihihi.

By the way (Sekalian promosi) :p buat yang udah follow, berkesempatan dapet potongan harga Rp 50.000 untuk pembelanjaan di Sociolla dengan minimum pembelian Rp 200.000,- lhoo. Caranya gampang kok.. cuma masukkan kode voucher PUT50 di akhir proses pembelian teman-teman di Sociolla. Eh, tapi yang belom follow juga monggo looh pake kode vouchernya.. lumayan kan dapet potongan 50ribu dari Sociolla. Langsung klik banner yang ada di badge kanan blog ini yaa mantemaaan.

Semoga postingan ini bermanfaat
Semangat ngeblog!

Puput Utami

January 23, 2016

Honeymoon : Memburu Sunset di Breeze, The Samaya




Rasanya gak ke Bali namanya kalau kita tidak melihat momen terbenamnya matahari di pinggir pantai. Setelah menikmati peristiwa sunset dengan background pepohonan dan temple, sekarang saatnya memburu sunset di pantai. 

Melanjutkan cerita sebelumnya di sini, dari Ubud Centre kami langsung menuju ke daerah Seminyak. Kata suami *hasil riset di google*, di Seminyak ini ada spot yang bagus buat makan malam sambil menikmati sunset. Sebelum beraktivitas di hari tersebut, kami sudah telfon ke tempat tersebut untuk booking tempat. Kenapa? ditakutkan kalau kami gak nelfon dulu, kursi sudah penuh semua. Gagal deh mau romantis-romantis ria. Selain itu, ternyata ada dress code nya kalau mau makan di sini. Yaitu, smart casual. Yak... bagaimana smart casual ala kami? baca terus yaaa pupututami.com hehehe.

Dari Ubud Centre kami bergerak sekitar pukul 15.00 WITA sampai Denpasar kurang lebih pukul 16.30 WITA. Cari masjid dulu buat shalat, kemudian kami lanjutkan perjalanan menuju Seminyak dengan panduan Google maps. fyi, Google maps ngebantu banget deh buat para turis non travel dan baru pertama kali ke suatu tempat. Alhamdulillah zaman udah canggih banget. Anyway, waktu semakin mefet dan arah ke Seminyak macica banget. Tapi alhamdulillah sampai venue pas tepat pada waktunya. Sekitar setengah 6 sore waktu Indonesia tengah, kita sampai di Breeze by The SAMAYA.


Tempat ini kayak Bali yang ada di tivi tivi hahaha *kebanyakan nonton Janji Suci Raffi Gigi. Villa, hotel dan restaurant di pinggir pantai yang ambience nya adem dan romantis. Gak cuma honeymooners, tapi banyak juga family bule yang makan di sini sambil menunggu sunset.  Begitu masuk ke teras hotel, kami disambut oleh beberapa resepsionis dan petugas hotelnya. Pas masuk, kami (aku sih tepatnya) agak lihat-lihat dress code smart casual nya orang-orang yang dateng ke tempat itu seperti apa, ternyata... ah pake kaos-kaos juga. Tapi emang gak ada yang pake sandal jepit ya.. kecuali mungkin yang tidur di hotel/ villa itu. 

Menuju Breeze Restaurantnya, dari hall utama kami langsung lurus dan disambut dengan kolam besar berlatar pantai. Di tengah kolam ada dua tenda putih yang sepertinya sudah dipesan khuseus karena udah di hias hias pakai taburan bunga bungaan. Tapi tenang... yang pesen bukan suami saya, tapi orang lain hahaha.

Foto diambil di sini
Alhamdulillah kami dapet tempat duduk yang tepat dipinggir pantai dan spotnya pas banget lihat sunset. Untuk menu makanan di Breeze ini, mostly makanan western. Tapi ada juga makanan Indonesianya. Aku coba steak sapi tapi lupa nama lengkapnya dan steak tersebut so far steak paling enak setelah abuba walaupun porsinya sedikit :p. Dressingnya cantik, bumbunya enyakk, mash potatonya juga enak banget. Makannya dicicil cicil banget, biar gak cepet abis hahaha. Pelayananyaa... mbak-mbak yang melayani kami agak jutek gitu mukanya. Tapi herannya kalau ke bule-bule doi ramah banget. haishh. Mungkin mbaknya lagi capek ya... tapi so far so good lah, kekurangannya ketutup sama suasana sunset yang romantiss.


Dan acara makan malam nan romantis bersama suami ditutup dengan pemandangan sunset yang cantik banget. Alhamdulillah... terima kasih suamiiii :*



Semakin malam, angin pantai ini semakin kencang. Jadi saran buat teman-teman yang makan dipinggir pantai dan gak kuat sama angin-anginan yang agak kenceng di pantai, lebih baik segera menyudahi makanan malam aduhai ini. Tapi kalau masih tahan.. monggo dilanjutkan. Selain itu, toilet di Breeze by the Samaya ini sepertinya sudah kebaratan banget, jadi di dalam toilet tidak disediakan air, melainkan hanya tissue. Baiknya, kalau ke tempat ini, teman-teman bawa tissue basah atau air botol sendiri. Karena aku pribadi masih risih kalau hanya pakai tissue setelah (maaf) buang air kecil.

Semoga review singkat ini bermanfaat yaaa esp buat teman-teman yang mau liburan di Bali!

Salaam,
Puput Utami



Overall rate : 8.5 to 10
Breeze by The Samaya - Seminyak
Jl. Kayu Aya, Seminyak, Bali, Indonesia.



January 19, 2016

Sociolla Shopping Experience


Sociolla.com
SK-II Pitera Essence Set
SK-II Pitera Essence Set


Kalau bahas tentang SK-II pastinya teman-teman udah tau semua dong ya. Coba googling SK-II aja, pasti langsung keluar deh reviewnya. Dari mulai cocok sama produk ini, biasa aja (ga ngaruh) atau bahkan ga cocok. Nah, kali ini aku ga mau ngebahas itu, karena aku lebih suka bahas tentang pengelaman belanja nya aja hehe. Siapa tahu bisa jadi referensi.

Singkat cerita, aku mulai familiar dengan nama-nama produk skincare karena teman-teman di grup line suka ngebahas skincare ini itu sampai aku sendiri jujur aja malesssss bacanya. Selain merk yang disebut itu banyak banget, juga belom tertarik-tertarik banget sama yang namanya skincare. Aku pikir yaa.. dengan skincare yang aku pakai juga udah cukup lah, selama gak ketergantungan, di kulit juga enak (cocok) dan insyaAllah gak mengandung bahan-bahan berbahaya. 

Sampai akhirnya di situasi dan kondisi mengharuskan aku memilah dan memilih baik-baik barang-barang yang dipakai. Memerhatikan kandungan yang ada di dalam suatu product, aman atau enggak dll. Mulai khawatir, skincare yang biasa aku pakai masih aman dan bisa dipakai atau tidak. Fyi, alhamdulillah kulitku gak macem-macem dan untuk perawatan juga gak yang gimana-gimana banget. Yang penting jangan lupa membersihkan wajah di pagi dan menjelang tidur. Kalau agak berminyak dikit, biasanya aku pakai oil face paper. Terus pakai moisturizer juga, dan krim siang malam aku pakai skincare yang beredar di pasaran.

Aku tanya sama dokter, kira-kira skincare yang aman apa aja? sang ibu dokter menyarankan tiga produk, yaitu SKII, BodyShop dan Sebamed. Katanya sih sudah di ujicoba bahwa ketiga produk tersebut aman dari merkuri dan mengandung zat-zat yang aman, alami. Kalau sebamed aku pernah pakai dan alhamdulillah so far so good. Apalagi sebamed ini kan banyak produk untuk baby nya ya.. jadi insyaAllah aman. Bodyshop? ada sih di mall deket rumah, tapi belom pernah mampir. Selama ini aku prefer ke L'occitane karena setauku mengandung bahan-bahan alami dan natural juga kan ya.. tapi si dokter masih belum memberikan lampu hijau. Kata beliau, masih belum ada hasil penelitian.

Akhirnya aku pengen coba SK-II yang terkenal se jagad raya itu. Tapiiiii... mager ke mol nya pemirsa. asli dehh. Tapi sebelum itu aku survey dulu harganya berapa. Hasilnya? bokkk.. ternyata mayan yaaa hahaha. Berhubung niatnya mau coba SK-II dan belum tau cocok apa enggak (karena beberapa orang bilang pas pake SKII wajahnya ada yang purging) jadinya aku cari-cari aja yang ukuran sedeng atau kecil. Kan nyoba dulu ya... harusnya kalau ke counter kan bisa dapet sample. Tapi berhubung diri ini tak kuasa menahan keposesifan diri untuk stay di rumah, akhirnya aku buka aja Sociolla.com. Ini pertama kalinya aku cari cari skincare via online.

Awalnya aku baca review Sociolla ini di blognya Andra Alodita. Tapi di postingan Andra Alodita ini dikatakan bahwa produk SK-II belum ada di sana. Well, karena postingan itu postingan tahun lalu ketika Sociolla baru saja launching dan mungkin aja saat ini sudah ada update terbaru, akhirnya meluncurlah aku ke Sociolla. 

Pertama, aku search produk SK-II, mereka menjual satuan gitu juga. Tapi berhubung masih belum tahu cocok atau enggak di kulitku, kayaknya aku gak beli yang ukuran besar dulu. Alhamdulillah ada section Skincare set gitu dan ada Pitera Essence Set nya SK-II.  Yaudah bismillah add to cart. Berhubung aku udah beberapa hari gak pakai skincare untuk perlindungan terhadap kulit wajah (khususnya), jadi daripada nunggu-nunggu, alhamdulillah dengan adanya Sociolla ini ngebantu bangeet buat dapetin skincare yang kita mau.

Sociolla

Dari segi kemudahan berbelanja, Sociolla bisa dibilang memberikan kenyamanan dan kemudahan berbelanja. Ditambah, ada tambahan bonus tester yang ditawarkan di setiap akhir pembelian berdasarkan jumlah nominal yang teman-teman belanjakan. Waktu itu aku pilih testernya bioderma yang sachet gitu, tapiii sayangnya waktu paketnya sampe rumah ternyata sampelnya bukannya bioderma yang aku pick waktu proses pembelian, malahan sesuatu berbentuk tongkat permen (foto ke-3) yang sampai sekarang aku belum tahu apa itu dan belum juga aku utak-atik. Mungkin ada yang tahu itu apa?

Anyway, kemudian di akhir checkout, aku dapet potongan 50 ribu Rupiah dari total pembelanjaanku. Alhamdulillah lumayaaaan dapet potongan harga hehe. Nah, teman-teman yang mau belanja di sociolla juga bisa dapetin potongan Rp 50.000 loh, tinggal masukkan kode PUT50 di sesi terakhir saat check out seperti gambar di bawah ini.





Setelah klik menu "proceed to payment", teman-teman akan diarahkan ke tab alamat pengiriman teman-teman. Setelah itu memilih metode pembayaran yang akan teman-teman gunakan. Setelah oke, langsung klik "Place Order" dan silahkan transfer pembayarannya max 48 jam dari waktu order.

Tips buat teman-teman yang akan melakukan pembayaran via transfer: Slip transfernya jangan dibuang dulu ya. Tapi harus difoto/ discan kemudian dikirim via email ke Sociolla.com. Nah, sampai sini overall buat aku metode nya sangat mudah, walaupun kalau aku bilang, metode pelaporan seperti ini masih menggunakan metode lama. hehehe. Karena, sepengalamanku beberapa webstore ada yang langsung tersambung otomatis saat kita sudah transfer, jadi gak usah confirm lagi. Tapiii, metode kirim bukti pembayaran ini sampai saat ini masih menjadi cara yang aman dan paling oke baik dari pihak pembeli maupun penjual.

Setelah konfirmasi pembelian, kita akan dikirimkan notifikasi via email bahwa pembayaran sudah diterima, barang yang kita beli dalam proses pengepack-an dan sudah dikirim. Kurang lebih 2-3 hari kemudian SK-II pitera set nya sudah sampaiii. Alhamdulillah..

Oiya, di Pitera Essece Set SK-II ini aku mendapatkan SK-II Facial Treatment Essence 75ml, SK-II Facial Treatment Clear Lotion 30 ml dan 1 Facial Treatment Mask. Sampai aku menulis blog ini aku baru memakai SK-II FTE dan SK-II Facial Treatment Clear Lotion nya saja.

So far pengalaman belanja di Sociolla menyenangkan buat aku dan semoga kedepannya Sociolla makin sukses, teliti, pilihan product nya semakin banyak dan memberikan pelayanan yang memuaskan kepada customer.

Jadi-jadi? Yang mau cobain Sociolla.com, bisa banget klik di sini
Dan buat yang mau tahu hasil pemakaian SK-II tunggu postingan selanjutnya yaaaaa :)


Salam,
Puput Utami



[unsponsored post]

January 13, 2016

EVENT : A Jewelry is for Everyone



Masih sangat teringat sangat jelas saat aku, abang dan tante dari abang pergi mencari cincin sebagai simbol pengikat kalau aku sudah dikhitbah oleh abang a.k.a calon suami (waktu itu). Walaupun sebenarnya dalam Islam tidak ada penyematan cincin pada saat khitbah maupun menikah, namun kami melihat pengematan cincin tersebut dari sisi tradisi budaya. Toh, selama kebudayaan tersebut baik dan dilakukan dalam jalur yang masih wajar serta masih dalam pagar agama Islam (tidak membaw ke kemudharatan) insyaAllah tidak apa *imho*.

Sedikit cerita tentang pencarian cincin untuk disematkan pada saat prosesi khitbah tersebut, karena sejujurnya aku saat itu belum terlalu tertarik dengan yang namanya perhiasan, jadinya aku lebih yang ke menyerahkan pilihan cincin tersebut ke yang lebih sepuh, walaupun tetap ujungnya aku juga sih yang milih huehehe. Karena aku newbie banget nih di dunia perhiasan dan per-emasan, yasudah aku pilih saja model perhiasan yang menurutku simple tapi tetap terlihat cantik dan manis di jari manis ku. 

Sebelumnya, kami sempat coba browsing internet, kita-kira toko perhiasan mana yang banyak direkomendasikan oleh para soon-to-be-bride and groom saat mereka membeli cincin nikah atau cincin tunangan, dan sebagainya. Tentunya toko perhiasan yang kita cari adalah toko yang memiliki pilihan model yang banyak dan yang pasti harganya juga affordable untuk kita hehehe. Kemudian kami list-lah toko-toko emas rekomendasi si para capeng tersebut dan bersiaplah kita untuk one-day hunting. Eh lebih tepatnya one-day-after-office-hunting. 

Setelah sampai di toko perhiasan yang direkomendasikan, ternyata jauhh dari ekspektasi kami. Sudah tempatnya jauh, ruamenya minta ampun, sampai di sana pelayanannya ga memuaskan, dicuekin huhu. Kapok, akhirnya yaudah akhirnya kami kembali ke daerah rumah kami dan masuk ke toko perhiasan terdekat. Alhamdulillah, akhirnya "jodohnya" di dekat rumah, kami dapat perhiasan untuk acara pertemuan keluarga besar dan khitbah keesokan harinya.

Walupun newbie, yang namanya perempuan yaa permirsa, sempat ada perasaan senang dan silau waktu lihat perhiasan bertebaran di toko perhiasan hahaha. Saking banyaknya, sampai bingung mau pilih model yang seperti apa. Terbesit ingin punya cincin khitbah yang unik dan gue banget tapi karena waktunya mepet jadinya ya gak bisa macem-macem.



Tiga bulan menikah dan sudah tersemat cincin pernikahan di jari manis kami berdua, aku dikejutkan dengan lahirnya toko emas online. Hm, gak heran sih di jaman serba online seperti sekarang ini, semua bisa kita dapatkan dengan sekali klik via internet. Tapi untuk toko emas online, aku sendiri baru dengar. Aman ga sih transaksi emas via online? keunggulannya apa dan apa saja yang bisa kita highlight dengan adanya terobosan toko emas online ini?

Orori.com


Yes, sekarang beli perhiasan emas sudah gampang dan buat para calon pengantin di luar sana, toko emas online sangat bisa menjadi alternatif untuk membuat simbol cinta (ahey) kalau teman-teman tidak punya waktu untuk datang ke toko emas langsung. Well, kalau aja aku udah tahu ORORI dari beberapa bulan lalu, mungkin kerempongan saat mempersiapkan pernikahan bisa sedikit teratasi. Ya, walaupun sebenarnya aku senang senang aja sih kalau disuruh hunting emas langsung bareng cami.



Balik lagi ke ORORI.com, karena ORORI ini adalah pelopor pertama penjual perhiasan online, sampai saat ini ORORI terus berusaha untuk menumbuhkan kepercayaan dan kredibilitas dengan cara meningkatkan kemudahan dan kemanan saat bertransaksi. Tujuannya, agar masyarakat percaya, naman dan berani membeli perhiasan online. Jelassss! sebagai customer pun pastinya kita harus benar-benar tau dan percaya, aman gak ya belanja emas secara online. Karena membeli emas kan ga sesimple beli baju online. Karena ini berhubungan dengan nilai yang gak main-main dan tentunya sebagai penjual harus bisa memegang kepercayaan customer. Jangan sampai apa yang dipresentasikan di web berbeda dengan ekspektasi customer. Right? right.

Keunggulannya :


  • ORORI merupakan penjual perhiasan pertama dan satu-satunya di Indonesia. Koleksinya bikin diri ini deg-degaaan.
  • OROI hadir dengan lebih dari 20.000 SKU. fyi, SKU ini stock keeping unit. Jadi kebayang dong banyak banget yang bisa bikin deg-degan kalau mampir ke websitenya doi.
  • ORORI punya fasilitas "Design my Own". Khusus buat para perempuan baik para capeng maupun para pengantin lama yang mau punya perhiasan dengan design sendiri sehingga gak ada orang lain yang punya karena kita bikin design sendiri.
  • ORORI menggunakan 3D printer untuk membuat perhiasan.
Kalau dilihat di websitenya, ORORI ini kayaknya gak hanya menjual perhiasan semata tapi juga aksesoris perhiasan seperti kotak perhiasan, pembersihnya dll. Bahkan di ORORI juga ada LM produksi ANTAM juga loh. Mungkin untuk para capeng yang berniat menggunakan LM untuk maharnya, bisa dicek di ORORI juga.


Untuk me-makesure kecanggihan ORORI sebagai toko perhiasan online pertama di Indonesia ini, beberapa waktu lalu aku menghadiri press conf bersama media dan blogger. Ada nih ya, satu cincin yang bentuknya simple tapi cantik bingit menurut aku. Fotonya nampak di foto pertama di blog ini, tapi pas lihat harganya..alhamdulillahhhhhh, harganya juga cantik ya buibu hahaha ngerti dong maksudnya *wink wink*. 



Pada event tersebut diperkenankanlah ORORI sebagai pelopor penjualan perhiasan online di Indonesia. Selain pengenalan ORORI, ada preview koleksi yang diperagakan oleh beberapa model bule. Entahlah harga koleksi yang di preview itu berapa, tapi kalau dilihat dari kilauannya sepertinya harganya...... sesuai lah dengan kilauannya :p Di acara tersebut para undangan juga diperkanankan untuk menjajal beberapa koleksi dari ORORI. Yaa.. setidaknya walaupun belum termiliki, tercoba dulu lah di jari manis ini huahahaha.

Anyway, di acara ORORI ini juga ada undian doorprize gitu terus ada yang dapet LM 100 gram aja pemirsaaa. Langsung lah bertanya-tanya, "loh, disuruh ngasi kartu nama ya?", pasalnya waktu datang dan mengisi buku tamu, gak ada instruksi untuk meletakkan kartu nama di dalam bowl gitu. Bahkan, bowl nya ga kelihatan kalau aku gak salah. Ternyataaa, yang undian doorprize kheseus untuk media saja T_T. huuu penonton kecewa.



so far, sampai artikel ini ditulis aku belum transaksi di ORORI ini. Tapi melihat website nya, konsepnya, kemudian informasinya yang didapat selama hadir di acara media dan blogger gathering kemarin, rasanya ORORI bisa dijadikan referensi buat teman-teman yang mungkin sedang mencari inspirasi cincin pernikahan,  perhiasan untuk hadiah, atau untuk koleksi pribadi, ORORI bisa dijadikan the first place to visit. Secara kan cuma tinggal buka browser, ketik address url nya, langsung deh pilih pilih perhiasan yang disuka. 

Jadi, gimana? kira-kira teman-teman berani gak kalau mau bertransaksi perhiasan via online? 


[spon]






January 10, 2016

Haruskah Kita Terpaku dengan Dress Code?


Sepertinya udah lamaaa banget gak foto ootd. Ini pun foto nya diambil beberapa minggu yang lalu saat menghadiri suatu acara (update acaranya menyusul). Kebetulan dalam acara ini, semua teman-teman yang hadir janjian memakai dress code hitam. Belajar dari pengalaman-pengalaman sebelumnya, untuk acara casual dan informal, bahwa dengan adanya warna dress code bukan berarti kita harus serta merta memakai baju dengan tone yang sama dari atas sampai bawah. Bahkan aksesorisnya pun tidak harus dengan warna yang sama. Karena entah kenapa, sorry to say, menurutku kalau pakai warna senada dari atas sampai bawah termasuk aksesorisnya, kelihatannya lebih mirip bunglon dari pada dress code :D.

Mungkin untuk beberapa warna, oke-oke saja dipakai dari atas sampai bawah, semisal warna hitam. Tapi kalau warna merah terang menyala yang dipakai, yang ada estetika nya terlihat kurang aja sih menurutku. Ingat dong tokoh tante rambut palsu di telenovela Dulce Maria? nah, si tante rambut palsu malah kelihatan lebih seperti bunglon karena warna yang dipakai selalu sama dari atas sampai bawah, termasuk lipstiknya. Lebih jauh dari itu, karena beberapa kali aku melihat ada beberapa orang merasa terkungkung dengan yang namanya dress code. Dibela-belain cari warna yang dimaksud, pas sampe ke venue ternyata ya ga semuanya plek plekan pakai dress code. Malah ada yang memakai dress code hanya formalitas saja. either roknya saja yang mengikuti dress code, atau bajunya saja, bahkan hanya warna tas nya saja.

Anyway, pada ootd kali ini, karena aku udah mulai agak bosen dengan warna hitam dari atas sampai bawah, jadi dalam ootd kali ini aku me-mix dress code hitam dengan warna putih dan dikontraskan lagi dengan warna biru untuk hand bag ku. Jadi terlihat lebih seger kan kalau kita mix dress code dengan warna lain?!. so, jangan terpaku dengan dress code and be different*.

OUTFIT | Outer by Restu Anggraini | Pants by XSML | Shoes by Staccato | Hand bag by Bellagio


*in a good way tentunya

January 3, 2016

Pop Your Heart Review


Alhamdulillah.. here we come 2016. Eits, tapi sebelum itu aku masih mau flashback ke tahun 2015 sedikit. Jadiii, alhamdulillah tahun 2015 itu adalah tahun yang gak sama sekali terekspektasi sebelumnya. I feel so much blessed for everything I have now. Bertemu, dekat, dilamar sampai menikah dengan orang yang aku yakin adalah pilihan Allah SWT, jawaban dari doa-doa selama ini. Selain itu rezeki, kesehatan, pekerjaan, pokoknya semuanya. I can't thank enough to my Almighty, Allah SWT. Semoga di 2016 ini lebih berkah. aamiin YRA.

Nah, karena mulai September 2015 aku sudah sah jadi istri, di akhir tahun 2015 kemarin, si abang ulang tahun. Seperti kebanyakan orang, pastinya pengen dong kita sebagai istri memberikan sesuatu yang berkesan untuk suaminya yang berulang tahun. Walaupun si suami bilang "gak usah kado-kadoan" tapi dari lubuk hati yang paling dalam pastilah mau kasih sesuatu di hari ulang tahunnya. Memang dasarnya aku orangnya ga romantis yaa... jadi aja karena aku bingung mau kasih si suami apa, aku tanya aja dong ke orangnya.. "beb, mau kado apa ulang tahun nanti... aku bingung nih mau kasih apa". Ya otomatis lah si suami bilang "enggak, kado aku udah dapet kamu jadi istri aku" << ini dengernya agak geli, tapi pengen pukul pukul manja di pundaknya, tapi nyebelin, tapi senyum-senyum..gak jelas lah pokoknya hahaha.

Daripada buang waktu.. akhirnya aku browsing di instagram. Kemudian terinspirasi dari salah satu akun jasa pembuatan pop art yang aku follow. Alert : postingan ini bukan postingan berbayar ya.. jadi segala opini adalah pure dari aku seorang customer. Anyway, nama akunnya PopYourHeart (PYH). Ada yang sudah tahu?

Jadi kalau dilihat dari jumlah followers nya, sepertinya PYH ini sudah banyak dikenal orang ya. Beberapa kali aku lihat dia membuat mini pop card untuk acara ulang tahun nya Cotton Ink. Terus aku lihat designnya juga lucu-lucu. Gak cuma design pop art nya, tapi design undangan, mini card, greeting card, pop art untuk mahar dan lain sebagainya. Oke.. kemudian aku email lah ke bagian customer service PYH ini.

Tak disangka, balasannya syuper cepat. Sekitar setengah jam-an email, langsung dibalas dengan memberikan pricelist nya. Yang berkesan dari email-emailan tersebut, bahasa yang dipakai oleh adminnya adalah bahasa human alias bahasa manusia. Kenapa? karena beberapa kali aku kirim email ke customer service beberapa online shop atau semacam itu, bahasanya kaku bener a.k.a benar-benar kaku. Informasi yang kita dapatkan selama pemesanan juga sangat informatif dan detail. Penyampaian rules,  terus cara pembayaran, ada feedback juga dari cs nya, ditanyain mau backgroundnya apa, temanya apa, dll. Kemudian kita dikasih satu kali kesempatan untuk merevisi preview yang sudah dibuat oleh tim PYH. Menurutku, selama kitanya juga gercep dan tahu apa yang kita mau, pesanan kita juga akan cepat selesai. Setuju? setuju dong.

Kebetulan aku memakai satu kali fasilitas revisi dari PYH ini, tadinya foto muka ku gak kaya itu (lihat gambar), malah keliatan ga sinkron sama badannya. Jadilah foto aku diganti. Sedangkan foto suami? dah cakep lah pokoknya bang.... :* hahaha. Oiya, kata-kata di pop art tadinya juga gak panjang begitu.. cukup dengan kata-kata "Happy birthday, dearest". Tapi terus aku ngebatin, "yaa.. ga romantis sih boleh-boleh aja put, tapi jangan kebangetan gitu laah" hehehe, jadi maluuu. Jadi yaudah dengan sedikit berpikir keras dan googling sana-sini akhirnya ketemulah kata-kata seperti di atas.


"Everything in this world has a limit. But my love for you is limitless. Wishing you a happy Dec, 4th and happy birthday my dearest husband. May Allah shower you with His blessing.

Yours, Puput Utami"


Mayan lah yaa kata-katanya.

Setelah dapet revisi design, langsung naik cetak dan tiga hari kemudian sudah ada box kiriman di rumah. Ternyata...taraaaa PopYourHeart untuk ulang tahun suami. Cepet yaa nyampe nya. Alhamdulillah pelayanannya oke, aftersales nya juga oke, apalagi packagingnya.. rapih. Tapi ulang tahun doi masih sekitar 7 harian lagi dari PYH ini sampai di rumah. jadi gak bisa kasih ke suami langsung  deh. Waktu hari H datang dan ditunjukkanlah PYH ini, beliau senyam-senyum aja. Seneng deh liat mukanya sumringah waktu di foto hehehe.

Jadii, buat yang mungkin mau kasih kado-kado ke keluarga, suami/istri, anak, ponakan, kakak, adik, teman-teman dan sebagainya, mungkin PYH ini bisa jadi alternatif hadiah yang lucu nan unforgetable. Buat yang mau lihat-lihat PYH bisa buka diinstagram yaa.

Atau mungkin yang mau dikasih hadiah hobi suka dengan skincare, make up, dan sebagainya bisa lah lihat-lihat dan pilih-pilih kadonya di Sociolla. Apalagi kalau pakai kode PUT50 belanjaan teman-teman otomatis terpotong Rp 50.000,-. Lumayan kaaaan... Tinggal klik banner Sociolla di banner samping kanan aja yah :p *sekalian ngiklan even ga nyambung* wahahha. 

Have a nice dayyy!
Semoga reviewnya bermanfaat 



Salaam,
Puput Utami